Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Garuda Indonesia Menjadi Maskapai Pioner Penerapan UU ITE


Guratanku.com (18/07/19) - Maskapai penerbangan Garuda Indonesia menghimbau kepada seluruh jajaran awak kabin atau pun penumpang untuk tidak mengambil gambar maupun merekam aktivitas didalam kabin pesawat. Hal ini bertujuan demi keselamatan dan menjamin privasi semua penumpang pesawat.

Bagi negara-negara maju seperti Jepang sangat menghargai privasi para warganya, bahkan  media pun dilarang untuk sembarang meliput  wajah tanpa seizin orang yang bersangkutan. Hal tersebut juga dilakukan oleh persuahaan asal Amerika Google .inc , mereka akan selalu menyensor foto wajah manusia yang terekam saat pengambilan gambar pada fasilitas Google Street View.

Privasi merupakan hak setiap orang dalam hak azasi manusia. Dan penjaminan hal tersebut kini tengah direalisasikan pertamakalinya dalam dunia penerbangan Indonesia oleh maskapai Garuda.

Banyak pro dan kontra akan kebijakan maskapai plat merah tersebut. Baik komentar dari mereka yang mendukung kesalamatan dan privasi penerbangan, maupun komentar oposisi yang dilayangkan berbagai orang yang menginginkan kebebasan pendapat sebagai dokumenter.

Kendati demikian, kebijakan maskapai tersebut semata karena mendukung kebijakan pemerintah untuk menerapkan UU ITE yang kini sedang diberlakukan di Indonesia.