Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

(Review)Kerang Mas Pantai Andalan Lampung Timur

Guratanku.com- Lampung, Lampung Timur adalah salah satu Kabupaten yang berpotensial dalam industri pariwisata.

Selain terkenal dengan Ikon TNWK , ternyata kabupaten ini memiliki wisata bahari yang cukup menarik.

Salah satu destinasi wisata laut  yang sekarang familiar ditelinga masyarakat Lampung Timur saat ini adalah Pantai Kerang Mas yang berada di kawasan Minapolitan Labuhan Maringgai.

Pantai ini memiliki fasilitas umum yang lumayan lengkap. Banyak berjejer saung  gazebo dan para pedagang yang siap melayani semua wisatawan.


Untuk bisa masuk kesini anda hanya dikenakan biaya parkir saja, antara 10.000 s/d 20.000 untuk motor maupun roda empat.

Disisi lain masih ada kekurangan di pantai ini, yakni masalah kebersihan lingkungan pantai. Untuk lokasi sendiri sudah bagus namun perlu dikembangkan oleh berbagai pihak agar tercipta sapta pesona.

Posting Komentar untuk "(Review)Kerang Mas Pantai Andalan Lampung Timur"