Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pantai Bersih di Perbatasan Dua Kecamatan

Guratanku.com (27/06/19) - Di ujung perbatasan antara kecamatan Bakauheni dan kecamatan Ketapang terdapat satu dukuh kecil bernama Kampung Keramat. Kampung tersebut terdiri dari sekitar 50 KK yang sebagian besar berprofesi sebagai nelayan. Konon, nama kampung tersebut diambil dari sebuah makam keramat yang tak jauh dari kampung tersebut. Letaknya berada di selat antara pulau Rimau Balak dan Pulau Keramat. Akses untuk kesini pun mudah bisa melewati Jl. Lintas Timur, sekitar  02 kilometer dari dermaga penyeberangan Bakauheni.  Di kampung ini kondisi air lautnya cukup jernih dan dangkal yang berpotensi untuk dijadikan kawasan wisata. Dan  tentunya karena pantai tersebut terletak di area kampung, tak perlu khawatir akan fasilitas mushola dan warung.  

Posting Komentar untuk "Pantai Bersih di Perbatasan Dua Kecamatan"